Saturday, February 8, 2014

BANDA ACEH - Kader Partai Nasional Aceh (PNA) Yuaini yang meninggal dunia akibat dikeroyok OTK bukan urusan dari Partai Aceh.

"Kami tidak terlibat, bahkan yang merusak bendera kami itu adalah PNA,” kata Ketua Umum Partai Aceh, Muzakir Manaf usai deklarasi Pemilu Damai di Mapolda Aceh, Jum’at (7/2/2014) tadi.

Kepada wartawan, Muzakir Manaf atau dikenal dengan sebutan Mualem meluruskan kepada media bahwa Partai Aceh tidak terlibat terhadap musibahnya Kader Partai Nasional Aceh itu.

"Dia meninggal sendiri, tuhan masih sayang sama dia,” kata Mualem sembari mengatakan almarhum juga adalah orang Aceh saudara kita.

"Laporan orang saya di lapangan, yang membuat onar dengan merusak dan membuang bendera Partai Aceh adalah orang-orang PNA, saudara kita juga, bekas eks kombatan juga,” kata Mualem bersahabat.

"Jika ada kader Partai Aceh yang membuat onar, silahkan dihukum. Kita akan berikan sanksi yang tegas jika dan kader PA yang berbuat salah,” pungkas Mantan Panglima Gerakan Aceh Merdeka (GAM) ini

0 comments:

Post a Comment