Foto : Ilustrasi Music Keyboard
LANGSA : 15 Orang petugas WH Dinas Syariat Islam Kota Langsa menjadi korban pelemparan batu oleh puluhan pemuda di Gampong Geudubang Aceh, saat membubarkan hiburan keyboard di gampong setempat, Minggu (23/2) dinihari.
Danton WH Irwansyah yang dikonfirmasi Waspada mengatakan, kronologis kejadian, Minggu (23/2) sekitar pukul 00:30, sebanyak 15 orang petugas WH menggunakan mobil melakukan patroli mengarah ke jalan Kantor Camat Langsa Baro, Gampong Geudubang Aceh.
Mereka melihat di rumah warga setempat, Ru, yang sedang hajatan,juga menggelar hiburan keyboard. Puluhan pemuda baik lelaki dan wanita sedang berjoget-joget.
Melihat itu, Danton bersama anggota menemui pemilik rumah,meminta acara dihentikan. Sempat terjadi debat, namun pemilik rumah sepakat menghentikan hiburan. Namun, tak lama berselang sejumlah pemuda yang berada di sana mengerumuni personel WH.
Suasana mulai kacau tapi personel WH memilih meninggalkan lokasi.
Namun, para pemuda itu tetap melempari personel WH, hingga merusak mobil patroli WH yang diparkir di sekitar rumah penyelenggara keyboard tersebut hingga rusak.
Menurut Danton WH, karena kekuatan personel WH malam itu hanya 15 orang serta tidak sebanding dengan mereka (pemuda). Malam itu pihaknya memilih berbalik arah dan tak melakukan perlawanan."
LANGSA : 15 Orang petugas WH Dinas Syariat Islam Kota Langsa menjadi korban pelemparan batu oleh puluhan pemuda di Gampong Geudubang Aceh, saat membubarkan hiburan keyboard di gampong setempat, Minggu (23/2) dinihari.
Danton WH Irwansyah yang dikonfirmasi Waspada mengatakan, kronologis kejadian, Minggu (23/2) sekitar pukul 00:30, sebanyak 15 orang petugas WH menggunakan mobil melakukan patroli mengarah ke jalan Kantor Camat Langsa Baro, Gampong Geudubang Aceh.
Mereka melihat di rumah warga setempat, Ru, yang sedang hajatan,juga menggelar hiburan keyboard. Puluhan pemuda baik lelaki dan wanita sedang berjoget-joget.
Melihat itu, Danton bersama anggota menemui pemilik rumah,meminta acara dihentikan. Sempat terjadi debat, namun pemilik rumah sepakat menghentikan hiburan. Namun, tak lama berselang sejumlah pemuda yang berada di sana mengerumuni personel WH.
Suasana mulai kacau tapi personel WH memilih meninggalkan lokasi.
Namun, para pemuda itu tetap melempari personel WH, hingga merusak mobil patroli WH yang diparkir di sekitar rumah penyelenggara keyboard tersebut hingga rusak.
Menurut Danton WH, karena kekuatan personel WH malam itu hanya 15 orang serta tidak sebanding dengan mereka (pemuda). Malam itu pihaknya memilih berbalik arah dan tak melakukan perlawanan."
0 comments:
Post a Comment