LHOKSEUMAWE - Warga Desa Meunasah Mee Kandang
Kecamatan Muara Dua Kota Lhokseumawe kemarin malam sekitar Pukul 23.00
WIB, menggerebek sebuah penginapan bernama Wisma
Hidayah, yang diguga melayani tamu non muhrim menginap. Dalam
pergerebekan tersebut warga berhasil mengamankan tiga pasangan yang
belum memiliki ikatan nikah.
Tuha Peut Desa Meunasah Mee
Kandang, Ibnu Abbas, Kamis (13/2/2014) menjelaskan, sebulumnya pihak
perangkat desa telah menerima laporan dari pihak pemuda, bahwa setiap
malam Minggu di Wisma Hidayah sering menerima bertamu pasangan non
muhrim.
Belum sempat memberikan teguran kepada pemilik Wisma,
kata Ibnu, pada Rabu malam sejumlah pemuda langgsung menggerebek Wisma
Hidayah dan mengamankan tiga pasagan non muhrim, yang sedang melakukan
hubungan layaknya suami istri di kamar penginapan tersebut. Warga yang
geram dengan aksi mesum tersebut juga menghancurkan kaca depan wisma.
"Warga sudah mengintai gerak-gerik ketiga pasangan insan non muhrim
itu, hingga akhirnya mereka menginap dan melakukan pelanggaran syariat
Islam, sehingga digerebek oleh para pemuda," jelasnya.
Setelah
terjadi pengerebekan, Ibnu menambahkan, para pemuda langgsung
memberitahukan kejadian tersebut.Ia pun langsung melaporkan perihan
tersebut ke pihak Polsel Muada Dua yang tidak jauh dari lokasi kejadian.
"Saya langsung turun ke lokasi dan mengamankan tiga lelaki hidung
belang dan seorang wanita dari keremuan warga termasuk salah seorang
petugas Wisma ke Kantor Keuchiek. Sementara itu tiga wanita lainnya
langsung diamankan oleh pihak kepolisian," ungkap Ibnu.
"Beruntung polisi cepat datang sehingga para pelaku tidak sempat diamuk massa," tambahnya.
Ibnu menyatakan, Ia mewakili aparatur desa menyayangkan pemilik wisma
tersebut tidak dapat mengontrol pekerjanya, hingga melayani tamu non
muhrim menginap, sehingga terjadi hal yang tidak senonoh dan mencoreng
nama desa setempat.
"Untuk itu kami mendesak pihak Pemerintah agar
mencabut surat izin usaha Wisma Hidayah, agar tidak terulang lagi
hal-hal seperti ini," imbuhnya.
Thursday, February 13, 2014
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment