Tuesday, February 4, 2014

* Jadi Kader Partai Aceh Wajib Menangkan Gerindra Di DPR RI " Pungkas Mukhlis Abee

Foto : Mukhlis Abee

BANDA ACEH - Pimpinan Partai Aceh menegaskan koalisi yang dibangun dengan Partai Gerindra hanya untuk DPR-RI dan Pak Prabowo Subianto.

“Kita berkoalisi hanya untuk caleg-caleg yang akan ditempatkan di DPR-RI. Hanya itu saja. Di Gerindra ada kader-kader Partai Aceh yang kita titipkan untuk DPR-RI,” kata Ketua Departemen Kaderisasi DPA Partai Aceh, Mukhlis Abee.

Mukhlis yang juga menjabat Juru Bicara Komite Peralihan Aceh (KPA) Pusat menyatakan spanduk itu memang atas persetujuan pimpinan partai. Karena itu, kata Mukhlis, seluruh kader Partai Aceh wajib fokus untuk memenangkan Partai Aceh di seluruh Aceh. “Semuanya harus kompak untuk memenangkan Partai Aceh. Kita wajib menang jika ingin membuat Aceh lebih baik dan bermartabat. Partai Aceh adalah milik rakyat Aceh,” kata dia.

Memilih Partai Gerindra, kata Mukhlis, dilakukan dengan penuh pertimbangan. “Partai Gerindra belum terlibat dengan persoalan-persoalan korupsi yang kini kita lihat banyak melanda tokoh-tokoh partai nasional lainnya. Beberapa pimpinan partai nasional sudah ditangkap dan terjerat korupsi,” katanya.

Selain itu, kata Mukhlis, Partai Gerindra sudah memiliki komitmen dengan Partai Aceh untuk membantu Aceh secara total. “Mereka komitmen memperjuangkan Aceh sesuai dengan butir-butir yang ada di MoU Helsinki dan Undang Undang Pemerintah Aceh,” katanya.

0 comments:

Post a Comment