Nasi gurih merupakan salah satu masakan menu
sarapan yang cukup popular di wilayah Aceh. Cita rasa pun amat sangat
menggoda. Menu masakan inilah yang selalu dapat kita jumpai saat berada
di Aceh.
Nasi gurih khas Aceh
memiliki metode pembuatannya tesendiri. Dengan melalui dua kali proses
pemasakan, Kemudian menggunakan santan. Tapi yang membedakan terletak
pada penggunaan santan yang betul-betul harus berasal dari sari patinya.
Rasa lemaknya dipastikan harus terasa.
berikut bahan beserta cara pembuatannya:
BAHAN :
• 1.000 gr beras
• 200 gr beras ketan
• 1.000 ml santan
• 4 lembar daun salam
• 2 tangkai serai, dimemarkan
• ½ sdt garam
CARA MEMBUAT NASI GURIH :
1. Kukus beras dan beras ketan selama 20 menit.
Sementara itu rebus santan, daun salam, serai dan garam.
2. Masukkan beras ke dalam santan. Masak sampai santan meresap.
3. Kukus selama 35 menit. Cetak dalam cetakan tumpeng yang telah dioles minyak.
Wednesday, May 14, 2014
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment